TUBAN, iNewsTuban.id - Snorkeling merupakan aktivitas menikmati pemandangan bawah air, kegiataan ini biasanya dilakukan di laut. Namun bagi anda yang tidak bisa datang ke pantai, kini tak perlu khawatir lagi karena di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, terdapat wahana Snorkeling air tawar.
Airnya yang jernih langsung dari sumber mata air, serta suasana rindangnya pohon sagu yang mengeliling lokasi wisata ini, memberikan sensasi kesejukan tersendiri. Tentu wahana wisata danau yang disulap menjadi pantai air tawar ini membuat anda semua penasaran.
Wisata Suruan Ecopark terletak di Desa Tuwiri Wetan, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Tempat wisata yang berkonsep wisata pantai air tawar ini, bisa ditempuh sekitar 10 menit saja dari pusat kota Tuban.
Pemandangan pasir putih pantai di tengah-tengah hutan sagu yang rindang serta sejuk ini, memberikan nuansa kemewahan tersendiri bagi para pengunjungnya.
Nah wahana yang sedang ngehitz di sini adalah bermain Snorkeling. Para pengunjung bisa menyelam dan menikmati keindahan di bawah air, dengan banyak ikan berwarna-warni.
Meski berada di perairan air tawar, namun air di tempat ini cukup jernih, sehingga anda bisa dengan jelas melihat keindahan bawah air.
Terdapat dua tempat wahana Snorkeling, bagi anak-anak disediakan tempat yang cukup dangkal serta tak jauh dari pantauan orang tuanya. Sementara untuk orang dewasa di sediakan tempat khusus yang airnya agak dalam di Tengah-tengah hutan sagu.
Untuk mencoba Snorkeling bagi orang dewasa, biasanya anda harus menyusuri sungai menggunakan kano terlebih dahulu, untuk menuju tempat Snorkeling yang indah dan asri ini.
Airnya yang langsung dari sumbernya, membuat air di sini jernih serta rindangnya hutan sagu di sekeliling, membuat sensasi kesejukan tersendiri bagi anda pencinta Snorkeling.
Untuk masuk ke wisata Suruan Ecopark, anda cukup membayar Rp. 20.000 saja perorang, serta sudah bisa mencoba semua wahana yang ada secara cuma-cuma.
“habis main snorkeling sama naik padelboat, asik sekali bisa melihat indahnya dibawah air dan bisa banyak melihat ikan, ketika berkunjung ke sini untuk mencoba snorkeling, saya sudah ke 2 sampai 3 kali dan tidak bosen,” ungkap Husain, pengunjung Suruan Ecopark.
“kesini sama temen berhubung lagi libur kerja jadi menyempatkan untuk liburan, suasananya cukup asik dan juga syahdu banget serta ada suara gemericik air ini jadi agak lebih tenang gitu,” ujar Adilla Sofia, pengunjung asal Lamongan.
Meski baru dibuka dua bulan yang lalu, wisata ini sudah banyak diserbu oleh wisatawan. Dalam sehari pengunjung yang datang antara 50 hingga 100 orang, selain dari Tuban mereka juga dari berbagai daerah baik dari Jawa Timur, Jawa Tengah, hingga dari Jakarta.
“konsepnya wisata pantai air tawar, wahana disini ada kano transparan, kano biasa, kapal besar, supboard dan snorkeling. yang paling di minati adalah snorkeling karena di Tuban sendiri itu jarang, kalo snorkeling pengunjung bisa menyelam terus melihat ikan dan melihat bawah air,” kata Puji Ananta, pengelolah Wisata Suruan Ecopark.
Selain bermain Snorkeling, di sini wisatawan juga bisa bermain kano dan perahu untuk menyusuri sungai sembari memberi makan ikan. Bagaimana anda tertarik mencobanya…?
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait