Tuban, iNewsTuban.id – Senin (1/7) Markas Kodim 0811/ Tuban, kedatangan rombongan Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024, dalam rangka melakukan kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL Studi Wilhan) Pasis Dikreg LXIV Seskoad, yang diikuti 13 orang. Dimana sebagai penanggung jawab kegiatan tersebut adalah Dandim 0811/ Tuban, Letkol Inf Dicky Purwanto, S.Sos., M.I.P.
Sebagai pendamping dalam rombongan Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024 di Tuban tersebut adalah Kolonel Inf M. Yamin (Patun Sindikat XVII, dan Kolonel Inf I Made Alit Yudana (Patun Sindikat XVII).
Rombongan Pasis diterima langsung oleh Letkol Inf Dicky Purwanto, di ruang data Kodim 0811/ Tuban. Kepada para Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024 TNI AD ini, Letkol Inf Dicky Purwanto mengatakan bahwa permasalahan yang dihadapai di Tuban selama ini sangat komplek, Dicky berharap para Pasis bisa mencarikan Solusi terbaik untuk pemimpin mendatang.
“saya ucapkan selamat datang di Kodim 0811/ Tuban, semoga kegiatan nantinya dapat menambah wawasan dan ilmu untuk kepemimpinan nantinya,” ujar Letkol Inf Dicky Purwanto.
Dengan banyaknya permasalahan terkait dalam berbagai bidang, Dicky juga berharap pelaksanaan KKL Wilhan Pasis Dikreg LXIV Seskoad 2024 ini berjalan lancer tanpa kendala suatu apapun.
“masalah yang dihadapi di Kabupaten Tuban sangat kompleks, yang nantinya mungkin bisa ada solusi dengan adanya kegiatan oleh Pasis semua, saya berharap semua sukses baik pelaksanan dan menjadi pemimpin kedepannya yang lebih baik,” imbuhnya.
Selesai disambut di Markas Kodim 0811/ Tuban, rombongan Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024, kemudian menuju ke Pendopo Krido Manunggal. Di Pendopo Krido Manunggal, rombongan Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024, disambut Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky, dan melakukan ramah tamah dengan Bupati Tuban secara tertutup.
Setelah pemberian cinderamata dan foto Bersama, rombongan Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024, meninggalkan Pendopo Krido Manunggal menuju hote, dan setelah rombongan Pasis melaksanakan kegiatan internal di Hotelmalam harinya, rombongan Pasis menghadiri pagelaran wayang kulit dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 di Tuban Abirama.
KKL Studi Wilhan Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024 di wilayah Kodim 0811/ Tuban merupakan program TNI AD sesuai dengan rundown. Kegiatan KKL Studi Wilhan Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024 di wilayah Kodim 0811/ Tuban berjumlah 13 orang yang dilakdanakan selama 5 hari.
Rombongan Pasis Dikreg LXIV Seskoad TA. 2024 adalah : Mayor Inf Hendis Asies, Mayor Arh Arvie Prima Kusuma Sumedi, S.Kom, Mayor Cba Intan Febriansyah Wirastama, Mayor Inf Immanuel Roy. P Simbolon, Mayor Caj Ulung Dimas Aji, S.Sos., Mayor Inf Heri Purnomo, Mayor Pas Erwan Hidayat, Mayor Czi Arya Deva Seyvianto, S.E., Mayor Inf Rachmat Phonna Darwin, S.A.P., M.M., Mayor Kav Widi Kuncoro, S.H., Mayor Inf Sarwo Edi Wibowo, Mayor Marinir Budi Darmawan, Mayor Cpn Najih Abdul Haq, S.T., M.Han.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait