get app
inews
Aa Text
Read Next : Berkah Perayaan Kemerdekaan, Jasa Persewaan Kostum di Tuban Laris Manis

Festival Kampung Salak, Gelaran Kolektif Masyarakat Pelestari Budaya Rengel

Sabtu, 22 Juli 2023 | 20:09 WIB
header img
Festival Kampung Salak #5

TUBAN, iNewsTuban.id - Sudah lima tahun ini upaya para pemuda untuk mengumpulkan aneka jenis kebudayaan kampung mereka dan meramunya dalam sebuah gelaran kolektif antara masyarakat dan para pelestari budaya juga dengan seniman baik lokal, nasional hingga internasional.

 

Berakar dari budaya manganan desa yang sudah rutin digelar setiap tahun sejak jaman nenek moyang kami ini, semangat para pemuda yang terkumpul dan menjadi energi baru sebuah kebudayaan di era modern yang akhirnya kami istilahkan sebagai hari raya kebudayaan ini. Tidak ada tendensi apapun dalam kesederhanaan budaya kami ini, hanya sebatas untuk mengumpulkan rasa agar kemudian saling bertaut dalam rindu sehingga seluruh masyarakat kami kembali bersatu, sehingga yang jauh bisa semakin mendekat dan yang dekat bisa semakin merapat.

 

Tidak ada banner, umbul-umbul atau panji-panji seperti halnya hari raya yang digelar pada umumnya, rasa yang saling bertaut ketika bertemu itu yang menjadikan Festival Kampung Salak #5 ini begitu ditunggu oleh masyarakat. Hari raya itu adalah milik masyarakat, dari masyarakat, oleh masyarakat dan dikembalikan lagi untuk masyarakat pula.

Semangat juang, rasa tanpa lelah dan tanpa pamrih dari Tim Panitia yang mampu menggugah hati para pemodal, pemilik lahan, dan seluruh masyarakat tanpa terkecuali ini berhasil menumbuhkan iklim yang mampu meluluhkan hati penduduk desa untuk meluangkan waktu, pikiran, serta modal untuk diwujudkan bersama dalam sebuah spirit yang kami sebut Festival Kampung Salak #5.

 

Kemeriahan dan semangat persatuan seluruh masyarakat ini kami harap bisa menular kepada seluruh insan yang hadir dan mengapresiasi, karena kami tidak punya tendensi apapun dalam menggelar kegiatan ini selain rasa saling memiliki dan saling mengutamakan satu sama lain. 

 

"Oleh sebab itu silahkan datang, nikmati dan berbahagialah lalu pulang dengan membawa sejuta kenangan," ujar Agus Hewod, Ketua Panitia Festival Kampung Salak #5.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut