get app
inews
Aa Read Next : Berkah Perayaan Kemerdekaan, Jasa Persewaan Kostum di Tuban Laris Manis

Dalam Sehari, Terjadi Empat Kebakaran di Tuban, Uang Tunai Puluhan Juta Rupiah Juga Turut Terbakar

Senin, 15 Juli 2024 | 08:53 WIB
header img
Proses pemadaman rumah yang terbakar, petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten Tuban tampak melakukan pembasahan di lokasi, agar tidak kembali terbakar.

TUBAN, iNewsTuban.id - Sebuah sekolah dasar di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, terbakar. Video amatir kebakaran tersebut terekam kamera ponsel masyarakat sekitar. Petugas pemadam kebakaran bersama warga berusaha memadamkan si jago merah yang melahap atap sekolah. 

 

Di waktu yang sama juga terjadi kebakaran rumah dan kendang. Di dalam rumah tersebut juga ada uang tunai Rp. 45.000.000 ikut terbakar. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
 
Sebuah bangunan sekolah dasar di Desa Sidonganti, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, Jawa Timur terbakar. Di duga kebakaran ini terjadi akibat konsleting Listrik. Sebanyak 3 unit mobil pemadam di terjunkan ke lokasi kejadian.

 

Api berhasil dipadamkan setelah petugas pemadam kebakaran bersama warga, berusaha memadamkan api yang membakar atap sekolah.

 

Beruntung saat kebakaran terjadi, sekolah sedang libur sehingga tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun dua ruang kelas hangus dilahap si jago merah dan kerugian ditaksir mencapai seratus juta rupiah.
 
Menurut Kasatpol PP dan Damkar Kabupaten Tuban, Gunadi, pada hari yang sama juga terjadi kebakaran di 3 titik berbeda. Yaitu kebakaran sampah di Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Tuban. Kedua kebakaran hutan jati di kawasan Pakah, Kecamatan Semanding.

 

Amukan si jago merah juga melahap rumah dan kandang milik Kasbani, warga Desa Banjaragung, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban.

 

Di dalam rumah tersebut juga ada uang tunai Rp. 45.000.000 milik korban, juga turut terbakar, sehingga kerugian total mencapai Rp. 150.000.000.

 

“hari ini terjadi kebakaran di empat titik, pertama jam 11 di SDN Sidonganti, diduga penyebabnya konsleting listrik dan saat ini liburan. keugian ditaksir serratus juta rupiah, titik kedua Ngemplak Sidorejo Kecamatan Tuban terjadi kebakaran sampah yang dibakar sembarangan, ketiga kebakaran lahan hutan di Plumpang. berhasil dipadamkan oleh warga, kebakaran ke empat di Rengel itu kan rumah dan kandang sapi. juga terdapat uang empat puluh lima juta rupiah didalamnya, kerugian ditaksir sekitar seratus lima puluh juta,” ujar Gunadi, Kasatpol PP dan Damkar Tuban.
 
Paska kejadian tersebut, petugas menghimbau agar warga lebih berhati-hati, khususnya pada musim panas dan angin kencang yang terjadi saat ini, jangan membakar sampah atau barang barang yang mudah terbakar lainnya.

 

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut