get app
inews
Aa Read Next : Calon Gubernur Jawa Timur Tri Risma Harini Ziarah ke Makam Sunan Bonang dan Makam Ronggolawe

Pengemudi Diduga Tabrak Lari, Mobil Ringsek Diamuk Massa di Jaktim

Minggu, 01 September 2024 | 12:53 WIB
header img
Pengemudi Diduga Tabrak Lari, Mobil Ringsek Diamuk Massa di Jaktim

Jakarta, iNewsTuban.id - Sebuah mobil diamuk massa di Jalan Komodor Halim Perdanakusuma, Makasar, Jakarta Timur. Peristiwa itu disebut terjadi pada Sabtu, 31 Agustus 2024.

 

Berdasarkan video yang beredar terlihat mobil itu diadang massa. Mereka mengamuk meminta pengemudi untuk keluar dari mobilnya. Meski demikian, pengemudi tidak terlihat keluar dari mobilnya. Mobil itu menjadi amukan massa diduga karena menyerempet seorang pengendara.

 

"Berdasarkan keterangan saksi-saksi pengemudi mobil menyerempet motor kemudian melarikan diri," kata Kanit Reskrim Polsek Makasar AKP Eko Bayu saat dikonfirmasi di Makasar, Jakarta Timur, Minggu (1/9/2024).

 

Mobil itu sempat dikejar oleh pengendara sepeda motor sebelum akhirnya bisa diberhentikkan di lokasi kejadian. Adapun amukan massa bisa diredam setelah pengemudi bisa diamankan ke Kantor Satuan Polisi Militer (POM) TNI AU Halim tidak jauh dari lokasi kejadian.

 

"Setelah berkoordinasi, anggota Laka Lantas (kecelakaan lalu lintas) Satwil Jakarta Timur tiba di Kantor Sat Pom Lanud Halim. Selanjutnya pengemudi diserahkan ke Piket Laka Lantas," tambah Eko.

 

Kasus kecelakaan ini kemudian ditangani Laka Lantas Satwil Jakarta Timur. "Pengemudi tidak melapor (kasus perusakan) ke Polsek. Untuk kasus (kecelakaan lalu lintas) ditangani Laka Lantas Satwil Jakarta Timur," tuturnya.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut