Tradisi Unik! Warga Tuban Gelar Ulang Tahun Sapi atau Kupatan Sapi Setiap Syawal

TUBAN, iNewsTuban.id - Masyarakat di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, memiliki tradisi unik di bulan syawal. Salah satunya ritual Kupatan Sapi atau Ulang Tahun Sapi.
Kupatan Sapi ini merupakan wujud syukur serta terima kasih kepada hewan peliharan, yang telah di ajak bekerja membajak sawah, saat musim tanam datang atau selesai panen dan bertujuan untuk menjaga sapi ternak dari wabah dan penyakit.
Memasuki bulan syawal, warga di Desa Temayang, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, memiliki tradisi unik yaitu Ulang Tahun Sapi atau Kupatan Sapi,. Hal ini salah satunya seperti yang dilakukan Tumiyati (50) warga di desa setempat.
Bersama suaminya Rustam (57), Tumiyati mulai menyiapkan tumpeng dan ketupat untuk di sajikan di atas meja. Selanjutnya para tetangga terdekat dipanggil untuk diajak berdoa Bersama.
Usai melakukan doa bersama, tumpeng akan dibagikan untuk tetangga yang datang. Sementara untuk ketupat yang sudah dimasak akan di ikatkan pada leher sapi.
Masing-masing sapi akan di berikan tiga jenis dengan bentuk yang berbeda-beda. Menurut kepercayaan warga, hal ini mampu menjauhkan hewan ternak mereka dari wabah dan penyakit.
Tradisi ini dilakukan secara turun-temurun setiap satu tahun sekali. Biasanya Kupatan Sapi dilakukan pada pertengahan bulan syawal.
“tradisi kupatan sapi. buat tumprng dan ketupat untuk didoakan. kemudian tumpeng dibagikan ke tetangga dan ketupat diikatkan di leher sapi. dilakukan setahun sekali tiap bulan syawal. tunjuanya biar sapi jauh dari penyakit,” ujar Tumiyati, warga Desa Temayang.
Tak hanya warga Desa Ttemayang saja, tradisi Kupatan Sapi ini juga banyak dilakukan di beberapa desa di Kabupaten Tuban.
Editor : Prayudianto