get app
inews
Aa Text
Read Next : Polri Buka Suara Soal Gembong Narkoba Fredy Pratama yang Hilang di Situs Red Notice

Polres Tuban Ungkap Kasus Curanmor, Pemilik Kendaraan Terharu Motornya Kembali

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:12 WIB
header img
Para pemilik motor korban curanmor mengaku senang saat motornya dikembalikan kepadanya, korban mengaku akan lebih berhati hati memarkir motornya, agar tidak menjadi korban curanmor. (Foto: Istimewa).

TUBAN, iNewsTuban.id - Polres Tuban menggelar konferensi pers terkait pengungkapan kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang berhasil diungkap oleh jajaran Satreskrim Polres Tuban. 

Kegiatan tersebut berlangsung di Mapolres Tuban dan dipimpin langsung oleh Kapolres Tuban AKBP Alaiddin, serta dihadiri oleh pejabat utama Polres Tuban dan awak media, Selasa (20/01/2026).

Dalam keterangannya, Kapolres Tuban menjelaskan bahwa pengungkapan kasus curanmor ini merupakan hasil tindak lanjut dari laporan masyarakat yang merasa resah dengan maraknya aksi pencurian kendaraan bermotor di wilayah hukum Polres Tuban.

 

 

Dari hasil pengungkapan itu sebanyak 8 unit sepeda motor berhasil diamankan sebagai barang bukti bersama 4 pelaku berinisial WW (21), HS (47), BBS (18) yang salah satunya merupakan anak yang berhadapan dengan hukum (ABH).

Pengungkapan ini hasil dari 4 laporan polisi yang diterima oleh Polisi, 3 (tiga) diantara pengungkapan dilakukan oleh Satreskrim Polres Tuban serta 1 (satu) pengungkapan kasus dilakukan oleh Polsek Jenu.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut