get app
inews
Aa Text
Read Next : Didenda Rp 750.000, Warga Tuban Keluhkan Tingginya Denda Tilang Pengadilan Negeri Tuban

Menikmati Sensasi Eksotis di Wisata Sendang Gede

Kamis, 26 Mei 2022 | 10:46 WIB
header img
Kolam renang anak dengan latarbelakang taman bak Numplek di Sendang Gede selalu ramai dikunjungi wisatawan (Foto : iNews)

TUBAN, iNews.id - Melimpahnya kekayaan alam di Kabupaten Tuban menjadikan terus bertumbuhnya wisata desa. Salahsatunya yang saat ini cukup menyedot kunjungan wisatawan adalah wisata Sendang Gede, di Desa Penambangan, Kecamatan Semanding.

Memanfaatkan keelokan alam yang masih lestari, berupa rimbun pepohonan berusia ratusan tahun dan sendang berair jernih pemerintah desa setempat mengelola Sendang Gede menjadi obyek wisata desa. Berbagai sarana pendukung wisata yang dibangun menjadikan wisata Sendang Gede semakin memikat untuk dikunjungi.

" Sejak liburan lebaran kemarin wisata Sendang Gede dikunjungi ribuan orang. Tidak saja dari kota Tuban namun juga banyak dari luar daerah," kata Kades Penambangan Karmani kepada i News.id, Rabu (25/5/2022).

Pembangunan wisata Sendang Gede sendiri dilakukan sejak tahun 2018 dari anggaran Dana Desa (DD) dengan membangun berbagai infrastruktur pendukung wisata seperti taman bak numplek, kolam renang anak, lima gazebo, dan lainnya.

"Pembangunannya belum finishing karena terkendala dana akibat pandemi selama dua tahun. Mesti demikian sudah banyak dikunjungi wisatawan," ujar Kades dua periode ini. Populernya Sendang Gede sendiri, ditambahkan Karmani, karena banyaknya pengunjung yang mengunggah keindahan wisata Sendang Gede di media sosial.

Meski setiap hari tak pernah sepi dari kunjungan wisatawan, pihak pemerintah sendiri belum menarik tiket masuk maupun parkir kendaraan. Masih digratiskannya lokasi wisata diharapan menjadi bagian dari promosi untuk lebih mempopulerkan wisata tersebut.

 Namun setidaknya banyaknya wisatawan membawa berkah bagi warga yang membuka warung kopi dan makanan dilokasi wisata.


Kades Penambangan Karmani (Foto : iNews)

"Rencananya nanti saat lebaran Idul Adha baru akan dikenakan biaya masuk," ujar kades low profile ini.

Selain menawarkan eksotika alam, di Sendang Gede setiap tahunnya juga diadakan sedekah bumi dengan tontonan wayang kulit siang hingga semalam suntuk. Adanya ritual tersebut tentu akan menjadi pendukung wisata budaya di wisata Sendang Gede.

Atmojaya pengunjung dari Boureno Bojonegoro mengaku mendapatkan ketenangan batin berwisata di Sendang Gede.

"Alamnya masih cukup asri. Apalagi ada kolam renang anak. Cukup terhibur berwisata dengan keluarga disini," ujarnya. Dirinya berharap wisata sendang gede ditambah dengan berbagai wahana dan sarana pendukung lainnya sehingga dapat menjadi destinasi wisata unggulan di bumi wali.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut