IIKNU Kabupaten Tuban Luluskan 299 Wisudawan Akademik 2021-2022

Royvi Novriansyah
IIKNU Kabupaten Tuban menggelar wisuda II tahun akademik 2021-2022. Foto : iNews/Siro

"Dan begitu juga untuk program studi profesi ners yang pada awal 2022 telah terakreditasi dengan predikat baik sekali dan di tahun 2022 ini IIKNU mendapatkan rekomendasi pembukaan program studi S2 kesehatan dan Insyaallah akan dibuka di tahun 2023," tandasnya.

Pihaknya berharap, para wisudawan ini, jika ingin mengikuti atau melanjutkan jenjang pendidikan lebih tinggi bisa bergabung lagi dengan IIKNU.

"IIKNU terus menjalin kerja sama, baik secara nasional dan juga internasional yang dibuktikan mahasiswa kami dari program studi ilmu keperawatan. Ada juga yang mengikuti wisuda secara daring, karena sedang menjalani pendidikan di Jepang," pungkasnya.

Sementara itu, dalam sambutannya Muasis IKKNU Tuban, KH Fathul Huda, menyampaikan, bahwasanya grafik perkembangan IIKNU grafiknya tidak pernah mengalami penurunan, bahkan setiap tahunnya grafiknya mengalami kenaikan. Baik itu grafik kwalitas mahasiswanya, infrastruktur maupun grafik managerial nya.

"Setiap tahunnya grafik IIKNU tidak pernah mengalami penurunan, bahkan IIKNU ini grafiknya naik terus baik dari kwalitas mahasiswanya, infrastruktur maupun tentang managerialnya," tuturnya.

Lanjutnya, IIKNU ini merupakan satu satunya kebanggaan cabang Nahdhatul ulama di tuban, harapan kedepannya IIKNU bisa membuka fakultas -fakultas lain sehingga kedepan bisa terwujud Universitas Nahdlatul Ulama.


Wisudawan terbaik IIKNU Kabupaten Tuban. Foto : iNews/Siro


Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network