Memangsa Ternak, Emak-emak Nekat Tangkap Ular Piton Raksasa

Pipit Wibawanto
Ular piton setelah ditangkap warga, dikurung dalam sangkar.

TUBAN, iNewsTuban.id - Seekor ular piton raksasa, memangsa ayam di dalam kandang warga di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, jumat (23/12). Hewan melata sepanjang 3 setengah meter itu, berhasil dilumpuhkan seorang emak-emak bersama tetangganya. Penangkapan ular besar itu dilakukan hanya dengan tangan kosong.

 

Aksi Salimah, warga Desa Jadi, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, membuat decak kagum warga, usai menangkap ular piton raksasa. Dibantu para tetangga, perempuan 43 tahun itu membopong tubuh ular menuju halaman rumah.

 

Hewan melata sepanjang 3 setengah meter tersebut, awalnya kepergok sedang memangsa seekor ayam di dalam kandang milik Muntaha, warga desa setempat. Pemilik ayam yang takut kemudian berteriak-teriak meminta tolong para tetangga. Kebetulan Salimah yang terdekat datang lebih dulu.

Tanpa rasa takut, Salimah langsung memukul ular menggunakan bambu dan mencegahnya melarikan diri. Selanjutnya dibantu seorang tetangga yang lain, ibu 2 anak ini berhasil melumpuhkan ular. Ular berhasil ditangkap hidup-hidup.

 

Teror ular besar memangsa ayam di pemukiman warga sekitar, sudah berulang kali terjadi. Bahkan sejak setahun terakhir, Salimah telah menangkap 5 ekor ular jenis piton dengan panjang rata-rata 3 setengah meter.

 

“ada ular, ularnya lari, lalu tak pukul pakai bambu, lalu saya gendong, tadi makan ayam,” ujar Salimah.

Setelah menjadi tontonan warga, ular piton raksasa ini kemudian diberikan kepada warga yang berminat memeliharanya.

Editor : Prayudianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network