Audiensi Dengan Bupati, PWI Tuban Sampaikan Aspirasi Pers dan Pembangunan di Kabupaten Tuban

Pipit Wibawanto
Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky saat audiensi dengan wartawan di Pendopo Krido Manunggal.

TUBAN, iNewsTuban.id - Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, SE., melakukan audiensi dengan wartawan yang tergabung dalam organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tuban dan organisasi pers lokal di Rumdin Bupati Kompleks Pendopo Krido Manunggal Tuban, Jumat (17/02/2023). Pada pertemuan tersebut Mas Lindra bersama wartawan berdiskusi gayeng membahas berbagai program pembangunan dan kerja jurnalistik di Kabupaten Tuban.

Hadir pula pada kesempatan ini, Sekda Tuban, Budi Wiyana, Kepala Diskominfo-SP, Arif Handoyo, Kepala Bappeda Litbang, Agung Triwibowo, Kepala Dinas PUPRPRKP, Agung Supriyadi, Kepala Cabang Bank Jatim Tuban, Suyatno, dan jajaran staf ahli Bupati Tuban.

Mas Lindra mengungkapkan, wartawan menjadi mitra pemerintah dalam menyampaikan program pembangunan di Kabupaten Tuban. Sekaligus menjadi penyambung aspirasi warga kepada Pemkab. Menurutnya, berita yg disampaikan jurnalis sebagai masukan dan bahan pertimbangan pembangunan di Kabupaten Tuban. Karenanya, diperlukan pusat informasi yang mudah diakses insan pers dalam menunjang kerjanya.



Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network