TUBAN, iNewsTuban.id - Sebuah bengkel mobil di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, jumat siang ludes terbakar. Kejadian itu berawal dari percikan api saat pemilik bengkel memperbaiki engsel pintu bak mobil truk pengangkut tabung gas LPG. Akibatnya, tiga unit mobil dan satu unit rumah terbakar serta ratusan tabung gas juga ikut terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun satu warga dilaporkan terluka bakar pada tangannya.
Detik-detik sebuah truk pengangkut tabung gas LPG tiga kilogram, terbakar di sebuah bengkel mobil di Desa Sokosari, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, terekam kamera video amatir warga. Akibatnya, tiga unit mobil, satu unit sepeda motor dan rumah ludes terbakar.
Kejadian ini berawal saat truk pengangkut tabung LPG tiga kilogram dengan nopol S-8888-KF yang dikemudikan Rahmin. warga Kecamatan Sidodadi, Kabupaten Lamongan, masuk ke bengkel untuk memperbaiki engsel pintu bak mobil. Namun naas saat di lakukan pengelasan, percikan api menyambar tabung gas yang ada di dalam bak truk tersebut.
Api dengan cepat menyambar 562 buah tabung yang terisi penuh gas itu, lalu menyambar dua unit mobil yang ada di dalam bengkel dan satu unit sepeda motor, serta satu unit rumah milik Mustari pemilik bengkel.
“yaa awalnya ngelas pak, ngelas engsel pintu, ngelasnya di kiri tapi yang terbakar di kanan, elpiji dalam kondisi penuh 562 biji,” ujar Rahmin, sopir truk.
Api baru dapat di padamkan dua jam kemudian, setelah dikerahkan enam unit mobil pemadam kebakaran dari Kabupaten Tuban, Kabupaten Bojonegoro dan bantuan dari Pertamina. Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu, satu warga dilaporkan terluka bakar pada lengannya. Kejadian tersebut juga sempat membuat arus lalu lintas Tuban - Bojonegoro lumpuh total.
“yaa tadi informasi dari warga sekitar sini, katanya yang bersangkutan tadi ada truk pengangkut elpiji, ke lokasi mau ngelas, dugaannya nyambar tabung gas,” ungkap Sutaji, Kabid Damkar Kabupaten Tuban.
Sementara itu, tim Inafis Polres Tuban yang datang ke lokasi kejadian, mengumpulkan keterangan dari para saksi serta mengumpulkan barang bukti, untuk kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.