Tularkan Semangat dan Inspirasi, Kilang GRR Tuban Jalankan Program Goes to School

Pipit Wibawanto
Penyampaian materi pengenalan Proyek GRR Tuban oleh Novita, SR Engineer Pipeline & Marine Fasilities PRPP

TUBAN, iNewsTuban.id – Sebagai wujud kontribusi Proyek GRR Tuban kepada dunia pendidikan, PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Fungsi Early Work Grass Root Refinery Tuban (GRR Tuban) dan PT PRPP pada Selasa (20/06/2023) turun bersama untuk menyapa dan berbagi pengetahuan kepada siswa di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Tambakboyo, Kecamatan Tambakboyo, Kabupaten Tuban melalui aktivitas bertajuk Kilang GRR Tuban Goes to School. 

 

Kegiatan yang diselenggarakan di SMKN 1 Tambakboyo ini merupakan kegiatan ke-4 setelah sebelumnya pada tanggal 8, 13, dan 15 di Bulan Juni 2023, berturut-turut kegiatan yang sama diselenggarakan di SMKN 3 Tuban, SMK Manbail Futuh, dan SMKN 1 Tuban dengan total peserta mencapai 650 siswa.

 

Mashudha, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas SMKN 1 Tambakboyo, mewakili kepala sekolah, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada tim GRR Tuban dan PRPP atas terselenggaranya kegiatan ini.

Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network