Mutilasi, Sapi Betina Ditemukan Warga Terpotong Jadi Tujuh Bagian

Pipiet W
Anggota kepolisian saat dilokasi kejadian

TUBAN, iNewsTuban.id - Seekor bangkai sapi ditemukan warga di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, jumat pagi (21/7) dalam kondisi terpotong-potong menjadi tujuh  bagian, berserakan di dalam lahan bekas galian tambang. Warga menduga bangkai sapi tersebut adalah korban pencurian ternak, yang sengaja dipotong oleh pencurinya, untuk kemudian dijual dalam bentuk daging.

Warga Desa Tuwiri Kulon, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban digegerkan dengan temuan bangkai sapi yang terpotong-potong di area ladang bekas galian tambang. Warga yang penasaran silih berganti melihat dan memastikan bangkai sapi itu bukan miliknya.
 
Bangkai sapi itu pertama kali ditemukan oleh Jaim, warga setempat yang sedang mencari rumput untuk pakan ternak, lalu melihat ada potongan organ sapi. Selanjutnya, temuan warga itu dilaporkan ke Polsek setempat dan warga sekitar kejadian tidak ada yang merasa kehilangan sapi.
 


Bangkai sapi betina warna putih itu, dipotong-potong menjadi tujuh bagian. Warga menduga sapi tersebut adalah korban dari pencurian dan oleh pencurinya sengaja dijagal di lokasi, untuk dijual dalam bentuk daging. Karena di dekat bangkai sapi itu, ada karung berisi kulit dan ekor sapi warna merah, yang sudah membusuk dimakan belatung.
 
“saya kesini datang terus saya lapor Polsek, yang tahu pertama kali adalah Jaim yang sedang lewat untuk mencari rumput,” ujar Darsuto, warga setempat.
 
Sementara itu pihak Polsek Merakurak, Polres Tuban, sudah mendatangi lokasi kejadian dan menggali keterangan dari warga, apakah ada yang merasa kehilangan sapi. Sebagai barang bukti, kepala bangkai sapi dibawa ke Polsek sebagai barang bukti.



Editor : Prayudianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network