TUBAN, iNewsTuban.id - Cara istimewa dilakukan warga Desa Banjar, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-78. Mereka menggelar upacara detik-detik proklamasi kemerdekaan dilapangan desa setempat, Kamis (17/8)
Ratusan warga dari orang dewasa hingga anak-anak menjadi peserta upacara yang dihelat di lapangan Desa Widoro Kandang. Warga yang terdiri dari elemen PKK,Karang Taruna,lembaga desa, perguruan pencak silat, lembaga pendidikan dan organisasi lainnya terlihat berbaris rapi dan cukup khidmat mengikuti jalannya upacara bendera.
Petugas upacara bendera sendiri yang terdiri dari pasukan pembawa bendera, pembaca teks proklamasi, pembaca doa dan pemimpin upacara merupakan perangkat Desa Banjar. Sedang pembina upacara Kades Banjar, Suyitno.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait