Meresahkan, Teror Ular Masuk Pemukiman Warga

Pipit Wibawanto
Petugas saat mengevakuasi ular yang masuk pekarangan rumah warga

TUBAN, iNewsTuban.id - Pemukiman warga di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, diteror sejumlah ular berukuran besar. Hewan liar itu kerap menyelinap masuk rumah, sehingga membahayakan keselamatan anak-anak. Sebanyak enam ekor ular jenis cobra dan piton berhasil ditangkap petugas Damkar dalam sepekan terakhir.
 
Kemunculan ular-ular berukuran besar ini cukup mengusik ketenangan warga Kabupaten Tuban, dalam sepekan terakhir. Tak hanya berkeliaran di pekarangan rumah, hewan liar itu juga kerap menyelinap masuk rumah, sehingga membahayakan keselamatan anak-anak. Seperti yang terjadi di Perumahan Karang Indah, Kecamatan Semanding, Tuban ini.
 
Ular piton sepanjang empat meter kepergok masuk rumah warga. Beruntung pemilik rumah segera meminta bantuan petugas Damkar. Hewan kelaparan inipun berhasil dievakuasi petugas tanpa menimbulkan korban jiwa maupun luka-luka.
 



Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network