“Informasi ini berawal dari pihak agen PT. Panca Global Energi yang melaporkan kepada petugas wilayah kerja Jenu KSOP Kelas III Tanjung Pakis bahwa telah terjadi kebakaran pada Kapal MV. Noah Satu, kemudian kami melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait termasuk Semen Indonesia untuk melakukan penyelamatan dan evakuasi. Beberapa kapal bertahap membantu penyelamatan korban, termasuk kapal dari Sluke Kabupaten Rembang. Proses penyelamatan dan evakuasi berlangsung hingga Selasa (25/6) pagi,” tandasnya.
“Saat ini MV Noah Satu telah tenggelam, tapi alhamdulillah semua crew kapal dan nahkoda berhasil diselamatkan. Para korban sudah mendapatkan penanganan berupa cek kesehatan dan pemulihan oleh tim medis, selanjutnya setelah dinyatakan sehat semua crew kapal akan dipulangkan,” pungkasnya.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait