Bikin Kesal Indonesia, ini Dia Kontroversi Bahrain demi Lolos Piala Dunia 2026

iNews.id
Deretan Kontroversi Bahrain demi Lolos Piala Dunia 2026, Nomor 2 dan 3 Bikin Kesal Warga Indonesia

JAKARTA, iNewsTuban.id – Berikut ini  deretan kontroversi Bahrain demi lolos Piala Dunia 2026. Berbagai cara kotor dilakukan Bahrain di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia guna memuluskan langkah mereka bermain di ajang kasta sepakbola tertinggi di dunia.

 

Sejumlah negara lantas dirugikan karena ulah Bahrain, sebut saja seperti Jepang dan Timnas Indonesia. 

 

Berikut Deretan Kontroversi Bahrain Demi Lolos Piala Dunia 2026:

 

1. Fans Bahrain Bikin Emosi Pemain Lawan
Fans Bahrain sempat membuat para pemain Jepang emosi karena ulah mereka saat bertanding di Bahrain National Stadium, pada 10 September 2024 kemarin. Bagaimana tidak, saat bermain di kandang Bahrain, para bintang Timnas Jepang terganggu akan sinar laser yang menyoroti mata dan wajah saat bermain. Lucunya, cara licik itu nyatanya tak membuat Bahrain menang. Bahkan Jepang membantai Bahrain dengan skor 5-0.

 

Karena insiden itu, FIFA pun menghukum Asosiasi Sepakbola Bahrain (BFA) dengan membayar denda sebesar 10 ribu Swiss Franc atau sekira Rp178 juta. BFA pun semenjak matchday kedua Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia tersebut langsung melarang suporter mereka untuk membawa laser ke stadion.

Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network