JAKARTA, iNewsTuban.id - Kebakaran Los Angeles disebabkan oleh angin Santa Ana. Di sisi lain, ramai dibahas di media sosial bahwa musibah itu juga terjadi gegara banyak orang di Hollywood menghina Tuhan.
Narasi ini viral di X, salah satunya disampaikan akun @Antunes1. Cuitannya mengenai adanya kaitan antara tindakan menghina Tuhan dengan musibah kebakaran menyedot perhatian 1,9 juta pengguna X.
"5 Januari di Golden Globes 2025, Hollywood menghina Tuhan. Lalu, 2 hari setelahnya terjadi bencana kebakaran di Hollywood. Ini bukan kebetulan, Tuhan tidak boleh dihina," kata akun X tersebut, dikutip Minggu (12/1/2025).
Memangnya, apa yang terjadi di Golden Globes 2025 dan seperti apa pernyataan menghina Tuhan yang muncul di ajang penghargaan tersebut?
Menurut video yang dilampirkan si pengguna X, pernyataan menghina Tuhan disampaikan oleh Nikki Glaser dan ditertawai oleh tamu undangan di acara tersebut.
Nikki Glaser di momen itu membuat lelucon soal 'Globes Leaders'. Peringkat pertama ada 'cast and crew', lalu 'mom', dan peringkat terbawah adalah 'Tuhan'.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait