Ketiga jenazah telah berhasil dievakuasi dari lokasi dan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung untuk proses autopsi. Kedatangan jenazah disambut duka mendalam keluarga.
Saat ini polisi masih melakukan pengusutan kasus penembakan tersebut. Beredar informasi terduga pelaku sudah ditangkap yang melibatkan oknum TNI.
Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) II Sriwijaya Kolonel Inf Eko Syah Putra Siregar memastikan, pihaknya bakal memberikan sanksi tegas bila anggotanya terbukti terlibat dalam peristiwa tersebut.
"Nah, untuk nantinya apabila ada keterlibatan oknum, kita pastikan akan ada sanksi-sanksi yang diberikan," ujar Eko.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait