TUBAN, iNews.id - Tepat tengah malam Satlantas Polres Tuban sergap aksi balap liar di jalur Nasional Daendels Tuban - Gresik tepatnya di Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, Senin (4/7/2022) dini hari.
Kedatangan petugas sontak membuat kocar-kacir ratusan pemuda aksi balap liar. Hasilnya 72 unit motor tidak sesuai standar aslinya atau modifikasi seperti knalpot brong langsung diamankan untuk dijadikan barang bukti aksi balap liar tersebut.
Kasat Lantas Polres Tuban AKP Arum Inambala mengatakan, sebelumnya aksi balap liar ini viral di media sosial, dimana truk yang melintas dilempari batu oleh sekelompok pemuda yang melakukan aksi balap liar.
"Ini adalah tindak lanjut dari laporan masyarakat yang merasa resah atas perilaku sekelompok pemuda balap liar yang melempari batu saat melintas dijalan tersebut," ujarnya.
Kendaraan roda dua milik para pelaku balap liar diamankan oleh petugas. (Foto : INews.id/Siro)
Ia manambahkan, untuk selanjutnya pihak Satlantas Polres Tuban akan terus bekerja sama dan berkoordinasi dengan Polsek setempat agar balap liar ini tidak terjadi lagi di wilayah Kabupaten Tuban.
"Untuk selanjutnya, kendaraan yang terjaring akan dilakukan penilangan, serta pemilik harus mengembalikan kendaraan sesuai aslinya. Apabila belum dapat mengalihkan sesuai standar maka kendaraan akan tetap ditahan," pungkasnya.
Editor : Prayudianto