get app
inews
Aa Text
Read Next : Berkah Perayaan Kemerdekaan, Jasa Persewaan Kostum di Tuban Laris Manis

Razia Miras, Penjual Miras Berkedok Toko Jamu, Petugas Sita 358 Botol Miras

Minggu, 18 Desember 2022 | 22:10 WIB
header img
Petugas saat memeriksa miras yang dikeluarkan dari kardus.

TUBAN, iNewsTuban.id - Sebuah toko jamu didatangi oleh petugas gabungan, bukan karena jamunya yang bermasalah, namun toko jamu tersebut terindikasi menjual berbagai minuman keras. Dari hasil razia, petugas berhasil mengamankan 358 botol miras golongan A dan B.

 

Petugas gabungan yang terdiri dari Satpol PP, TNI, Polri dan Dinas Perhubungan Kabupaten Tuban, menggelar razia minuman keras disejumlah toko dan warung, yang terindikasi menjual minuman keras, di Desa Sambonggede, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban.

 

Ketika melakukan penyisiran, petugas berhasil menemukan puluhan kardus minuman keras yang disimpan di dalam kamar, sebuah toko jamu. Karena tak mampu menunjukan surat izin penjualan secara lengkap, akhirnya ratusan botol miras tersebut harus dibawa petugas untuk dijadikan barang bukti.

Dari tangan penjual miras berkedok toko jamu tersebut, petugas berhasil mengamankan sebanyak 358 botol miras golongan A an B. Berbagai jenis minuman keras tanpa izin penjualan ini kemudian didata dan diangkut oleh petugas razia.

 

Sementara itu, sesuai dengan Peraturan Daerah, No 9 tahun 2016, tentang pengendalian peredaran dan penjualan minuman beralkohol, pemilik toko dikenakan sidang tindak pidana ringan.

 

Menurut keterangan Kasat Sabhara Polres Tuban, Chakim Amrullah, pemilik toko jamu tersebut menjual minuman keras dengan cara COD. Bahkan pemilik toko berani memasang status mirasnya di media sosial, whatshap.

“kita melakukan pemeriksaan ke bebeapa tempat, terkait penjualan minuman keras, terkait izin penjualnya, hasilnya kita mendapatkan 358 botol minuman keras golongan A dan B. kami hari ini bertindak atas laporan masyarakat terkait adanya penjualan minuman keras melalui COD,” ujar AKP Chakim Amrullah, Kasat Sabhara Polres Tuban.

 

Selain melakukan razia minuman keras di sejumlah toko, petugas gabungan juga melakukan razia disebuah tempat karaoke yang tetindikasi tak mengantongi izin yang lengkap.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut