“iya muncul terapi garam di Pantai Kelapa tidak lepas dari momen, karena banyaknya pengunjung kita juga perlu memperhatikan kesehatan, setelah pengunjung berleliling menikmati kuliner dan wahana lainnya, karena adanya produksi garam di kita, ini kita manfaatkan untuk memanjalkan pengunjung di Pantai Kelapa, karena habis nyetir perjalanan jauh, tentu pegel-pegel dan capek bisa terapi garam kesehatan, bisa melancarkan peredaran darah, ini solusinya,” kata Muhasan, Pengelola Pantai Kelapa .
Garam yang dipakai dalam terapi kesehatan ini, merupakan garam produksi Pantai Kelapa sendiri. Di Pantai Kelapa terdapat dua jenis garam, yang pertama adalah garam untuk memasak dan yang kedua adalah garam untuk kesehatan.
Nah tunggu apalagi. Selagi masih musim libur akhir tahun, kita bisa berwisata sambil menikmati wahana yang ada dan juga terapi kesehatan di Pantai Kelapa Tuban.
Editor : Prayudianto