get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanpa Pinjaman Asing Vietnam Akan Bangun Kereta Cepat

ELNUSA dan PGN Solution Dukung Sinergi Pertamina Group untuk Pekerjaan EPC

Jum'at, 15 Maret 2024 | 16:04 WIB
header img
PT ELNUSA Tbk anak usaha PT Pertamina Hulu Energi yang tergabung dalam Subholding Upstream lakukan Penandatanganan Akta Perjanjian Konsorsium dengan PT PGAS Solution.

Jakarta, iNewsTuban.id - PT ELNUSA Tbk (ELNUSA) anak usaha PT Pertamina Hulu Energi yang tergabung dalam Subholding Upstream lakukan Penandatanganan Akta Perjanjian Konsorsium dengan PT PGAS Solution (PGN Solution) yang merupakan anak usaha dari PT Perusahaan Gas Negara Tbk. 

 

Cakupan perjanjian yang disepakati adalah pekerjaan Jasa Perancangan, Pengadaan, Instalasi dan Pengujian Sistem Pompa Booster dan Sistem Kontrol di Batang HO Station dan KBJ SLC Station PT Pertamina Gas (PERTAGAS) di Blok Rokan. 

 

Direktur Utama ELNUSA, Bachtiar Soeria Atmadja mengemukakan "Untuk mewujudkan visi ELNUSA, tentu membutuhkan dukungan dari banyak pihak, termasuk juga mitra bisnis ELNUSA yaitu PGN Solution yang memiliki kompetensi di berbagai layanan di bidang Infrastruktur Energi. 

Langkah kemitraan Elnusa dengan PGN Solution ini, diawali dengan penandatanganan Perjanjian Konsorsium untuk mengikuti pekerjaan dengan scope EPC yang tertuang dalam akta tersebut. Ini merupakan langkah strategis dalam mengoptimalkan kompetensi yang dimiliki kedua perusahaan dan juga merupakan salah satu bentuk sinergi dalam Pertamina Group untuk meningkatkan value bagi ultimate shareholder kita, yaitu PT Pertamina (Persero),” kata Bachtiar.

 

Hal senada disampaikan pula oleh Direktur Utama PGN Solution Sabaruddin, "Kami sangat senang dan bangga, Elnusa berkenan untuk menjalin kerja sama dengan PGN Solution. Kami berkeyakinan proyek yang akan dikerjakan Elnusa dan PGN Solution ini merupakan hasil kolaborasi nyata di lingkungan Pertamina Group," ucapnya.

Sabaruddin menambahkan, “dalam berjalannya operasi nanti, bersama kita terapkan manajemen proyek yang baik, selalu utamakan aspek Safety dan juga ketepatan waktu dari pekerjaan tersebut yang dapat menghasilkan pekerjaan yang excellence. Bagi kami, ini menjadi sebuah momentum awal sebuah sinergi untuk dapat kita tuntaskan dengan sebaik-baiknya pekerjaan ini untuk bersama bertumbuh dan berkembang.” kata Sabaruddin.

 

Bachtiar menambahkan, "Kami berkeyakinan, bahwa melalui Penandatanganan Akta Perjanjian Konsorsium ini menjadi upaya pengembangan usaha yang sangat baik bagi keberlanjutan bisnis ELNUSA maupun PGN Solution. Semoga untuk kedua belah pihak dapat mengerjakan dan menyelesaikan proyek di PT Pertamina Gas dengan lancar dan tepat waktu sesuai dengan scope pekerjaannya masing-masing serta senantiasa mengutamakan aspek HSSE dalam bekerja. Dari apa yang dikerjakan oleh ELNUSA dan PGN Solution ini tentunya akan kami jadikan sebagai milestone bukti nyata atas kolaborasi yang berkelanjutan dan saling menguntungkan bagi ELNUSA maupun PGN Solution,” tutup Bachtiar.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut