TUBAN, iNewsTuban.id - Setelah di terjang bencana angin puting beliung, puluhan rumah di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, mengalami kerusakan mulai dari rusak ringan hingga rusak berat.
Puluhan rumah warga di Kabupaten Tuban, Jawa Timur mengalami kerusakan, akibat diterjang bencana angin puting beliung yang dibarengi hujan deras.
Angin menerbangkan puluhan atap rumah yang berada di 3 desa yakni Desa Laju Lor, Desa Laju Kidul dan Desa Tanggir, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban.
Selain kerusakan rumah pada bagian atap, juga ada beberapa rumah yang ambruk rata dengan tanah.
Kini pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban dan instansi terkait tengah melakukan pendataan dan membantu membersihkan puing-puing rumah serta memberikan bantuan bahan bangunan, makan siap saji, terpal dan sembako kepada warga yang terdampak bencana angin puting beliung.
“di wilayah kecamatan singgahan di 3 desa yaitu desa laju lor, desa laju kidul dan desa tangkir terjadi angin puting beliung. sampai saat ini pendataan yang dilakukan bpbd kabupaten tuban kami menemukan adanya rumah yang terdampak saat ini sebanyak 99 dan memang dari kondisinya ada yang rusak sedang, ringan hingga parah. hari ini akan kita identifikasi lebih lanjut, kami hari akan melakukan bakti sosial membantu masyarakat yang terdampak puting beliung,” kata Sudarmaji, Kalaksa BPBD Kabupaten Tuban.
Akibat bencana angin puting beliung, sebanyak 99 bangunan mengalami kerusakan, mulai ringan, sedang, hingga berat.
Kerusakan terparah yang terjadi di Desa Laju Kidul mencapai sebanyak 63 bangunan, Desa Laju Lor ada 30 bangunan, sedang di Desa Tanggir hanya 6 bangunan rumah. Rata-rata kerusakan terdapat pada bagian atap dan genteng yang hilang di sapu angin.
Editor : Prayudianto