get app
inews
Aa Text
Read Next : BRI Tuban Salurkan 1.000 Paket Sembako di Yayasan Mangrove Center Indonesia

Dibantu Swadaya Masyarakat, Kades di Tuban Berikan Dana Apresiasi untuk Risma Juara 2 AKSI 2025

Selasa, 08 April 2025 | 13:48 WIB
header img
Penyerahan Dana Apresiasi jutaan rupiah yang diberikan secara simbolis oleh Kepala Desa Wanglu Kulon, Darmono kepada Ustadzah Risma.

TUBAN, iNewsTuban.id - Kepala Desa Wanglu Kulon, Kecamatan Senori, Kabupaten Tuban, Darmono S.IP telah memberikan dana apresiasi kepada Siti Lutfhiyatul Kharisma yang mendapatkan juara 2 dalam ajang Akademi Sahur Indonesia (AKSI) 2025 tayang di Televisi Nasional pada akhir Ramadhan 1446 Hijriyah kemarin.

Penyerahan dana apresiasi yang keluar dari kantong pribadi kades dan patungan swadaya masyarakat tersebut diberikan saat acara Halal Bihalal di halaman samping Balai Desa Wanglu Kulon, pada Minggu (6/4/2025) malam. Lalu, setelah penyerahan dana apresiasi senilai jutaan rupiah itu dilanjutkan tausiyah yang disampaikan Risma sapaan akrabnya Siti Lutfhiyatul Kharisma sebagai pemenang akademi dai-daiyah 2025. Terlihat acara halal bihalal dan pengajian tampak meriah lantaran masyarakat desa setempat telah berjubel memenuhi halaman samping balai desa.

 

 

Saat dikonfirmasi wartawan Kepala Desa Wanglu Kulon, Darmono mengaku, bangga pasalnya memiliki warga yang berbakat hingga berprestasi di tingkat nasional. Ia pun mengaku, sejak awal dirinya terus mensupport Risma setiap kali tampil. Baik melalui layar kaca maupun datang langsung ke stasiun televisi itu. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Desa (Pemdes) Wanglu Kulon terhadap warganya yang mendapatkan prestasi luar biasa tingkat nasional.

"Pemberian dana apresiasi ini kami galang dari berbagai donatur yang ada. Kemudian, diserahkan pada Ustadzah Risma sebagai bentuk apresiasi kami kepada beliau yang telah membawa nama harum Desa Wanglu Kulon dikancah nasional," beber Darmono.

 

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut