get app
inews
Aa Text
Read Next : Istana Majapahit Hancur, Bencana Alam Apa yang Membuat Istana Megah itu Musnah

Jadi Mahapatih Majapahit, ini Kisah Gajah Mada Menapaki Karier Politik dari Bawah

Senin, 08 September 2025 | 07:44 WIB
header img
Gajah Mada yang datang bukan dari keturunan bangsawan. Dia memulai dari jabatan di wilayah kekuasaan Kerajaan Majapahit hingga akhirnya menjadi Mahapatih. Foto/Ilustrasi/Ist

TUBAN, iNewsTuban.id - Gajah Mada dikenal menjadi Mahapatih Kerajaan Majapahit yang membantu Raja Hayam Wuruk mengantarkan ke masa kejayaan. Tapi sebelum menjadi pejabat tinggi satu level di bawah raja atau mungkin saat ini seperti wakil presiden di suatu negara, Gajah Mada meniti karier politiknya dari bawah.

Gajah Mada yang datang bukan dari keturunan bangsawan memulai dari jabatan di wilayah kekuasaan Kerajaan Majapahit. Saat itu kebetulan Gajah Mada diketahui menjadi pejabat di wilayah Kahuripan. Kebetulan wilayah ini dahulunya merupakan suatu kerajaan yang kekuasaannya dibagi oleh Airlangga.

Saat itu Kahuripan dibagi wilayahnya menjadi Kerajaan Janggala dan Kadiri. Di masa pemerintahan Mapanji Jayabhaya, wilayah Kahuripan kembali utuh sesudah Mapanji Jayabaya berhasil menaklukkan Janggala. Sesudah Kadiri runtuh, Kahuripan menjadi wilayah Singasari.

Kahuripan pun berakhir menjadi wilayah Majapahit sesudah Dyah Wijaya berhasil menaklukkan Jayakatwang, yang berkuasa di wilayah Kerajaan Kadiri, usai pemberontakan di Kerajaan Singasari saat masa pemerintahan Kertanagara.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut