Sedekah Bumi di Makam Atas Angin Brawijaya Gedongombo di Hadiri KH Agus Abdullah Rubaydi

Totok Martono
KH Agus Abdillah Rubaidi mengisi tausiah di Sedekah bumi makam Atas Angin Brawijaya Kelurahan Gedongombo. Foto : Inews.id. Totok Martono.

TUBAN, iNewsTuban.id - Warga dilingkungan Jar Kali, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban menggelar kegiatan sedekah bumi di makam Atas Angin Brawijaya. Rabu (13/7/2022).

Ratusan warga terlihat cukup khusuk mengikuti prosesi acara sedekah bumi dari berziarah ke makam Atas Angin Brawijaya, istigosah hingga pengajian dan tahlil umum yang dibawakan KH Agus Abdullah Rubaydi.

"Setiap sedekah bumi warga yang datang selalu membawa ambeng. Sebagian besar yang memiliki ahli waris atau keluarga yang dimakamkan di Atas Angin Brawijaya,".kata Tera Aritona panitia Sedekah bumi Atas Angin. Puncak kegiatan sedekah bumi akan diadakan pagelaran wayang kulit semalam suntuk, pada Kamis, (14/7/2022). 

Lurah Gedongombo Achzar Pradiska Setya Putra memberikan apresiasi atas partisipasi warga dalam kegiatan sedekah bumi di Makam Atas Angin Brawijaya.


Ratusan warga khusuk mengikuti sedekah bumi. Foto: Inews.id. Totok Martono.

"Besarnya partisipasi warga menunjukkan masih tingginya kultur adat budaya yang tetap dilestarikan warga," kata Achzar.
Selain itu dengan kegiatan sedekah bumi Atas Angin Brawijaya para pemuda bisa mengetahui sejarah aulia yang mbubat alas (membuka) wilayah Kelurahan Gedongombo.

Achzar mengharapkan kegiatan sedekah bumi yang setiap tahunnya digelar di lingkungan Kelurahan Gedongombo tetap dilestarikan "Sedekah bumi sejalan dengan program Kampung tematik Kelurahan Gedongombo.Yaitu merupakan salah satu  ujung tombak kampung tematik wisata religi," pungkas lurah muda enerjik ini.

Editor : Prayudianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network