Sosok Bjorka Hacker yang Berhasil Retas Data Rahasia Pemerintah RI, Apa Motifnya?

Ami Heppy S
Bjorka Hcker. Foto : Istimewa

JAKARTA, iNewsTuban.id - Sosok Bjorka hacker tengah menjadi pembicaraan hangat masyarakat Indonesia setelah meretas sejumlah data rahasia milik pemerintah Indonesia.

Dilansir oleh MNC Portal Indonesia, sejumlah data yang berhasil diretas dan diekspos Bjorka antara lain tentang data BIN, KPU, data Menkominfo Johnny G Plate, Menteri BUMN Erick Thohir, hingga Ketua DPR RI Puan Maharani.

Hacker Bjorka juga mengklaim bahwa ia memiliki 1,3 miliar data registrasi SIM card prabayar Indonesia, yang terdiri atas NIK, nomor telepon, operator seluler, hingga tanggal registrasi. 

Selain itu, dalam situs breached.to, Bjorka juga mengunggah sejumlah dokumen yang diklaim milik Presiden Joko Widodo pada periode 2019-2021.

Setelah meretas sejumlah data lembaga negara, menteri, hingga Presiden Joko Widodo, akun Twitter milik hacker Bjorka @bjorkanism ditangguhkan oleh pihak Twitter. Meski begitu, sosok sebenarnya hacker Bjorka masih membuat masyarakat penasaran. 

Sosok Bjorka Hacker Nama hacker Bjorka muncul terkait peretasan data warga Indonesia sejak Agustus lalu. Kemunculannya serta pernyataan-pernyataannya diketahui melalui situs forum breached.to. Hingga kini, sosoknya pun masih sangat misterius. 

Dalam akun Twitternya @bjorkanism yang kini telah disuspen, Bjorka menyebut bahwa aksinya tersebut adalah bentuk dedikasi pada kawannya yang berkebangsaan Indonesia di Warsawa, Polandia. Meski begitu, sejumlah pihak meyakini bahwa sosok Bjorka berasal dari Indonesia.

Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network