Meriah TK Ai Xin, SD Pilar Nusantara dan SMP Pilar Nusantara Rayakan Imlek ke 2.574

Denny Fahrian
TK Ai Xin, SD dan SMP Pilar Nusantara saat Rayakan Imlek di Klenteng Kwan Sing Bio

Acara berlangsung sangat menarik dan meriah. Siswa-siswi baik dari TK Ai Xin, SD dan SMP Pilar Nusantara saling unjuk kebolehan. Mulai dari menari, menyanyi, memainkan alat musik, membaca puisi dalam tiga Bahasa yaitu Bahasa Indonesia, Inggris dan Mandarin, dan juga ada pertunjukan Barongsai. Persiapan acara Imlek ini sudah dipersiapkan satu bulan sebelumnya. Winda Triyunita sebagai ketua panitia, sekaligus guru Bahasa  Mandarin SD Pilar Nusantara, sangat berterimakasih kepada pihak yang telah membantu terselenggaranya acara sehingga acara terlaksana dengan sukses.

 

Bagi orang tua siswa, acara pesta Imlek yang berlangsung meriah ini bisa diadakan setiap tahunnya, dan mereka sangat mendukung kegiatan tersebut. Salah seorang wali murid SD PIlar Nusantara,  Yoko Hera Sundoro mengatakan,  “pesta Imlek ini sangat guyub dan kebersamaan terjalin, harapan ke depan acara bisa lebih bersemangat lagi,” ungkapnya senang.



Editor : Prayudianto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network