“Pada pelaksanaannya kita didampingi mitra lembaga swadaya masyarakat lokal yang memiliki kompetensi dan visi yang sama-sama ingin membangun desa,” imbuh Ichwan.
Pada ajang penghargaan ini, Kementrian Desa melakukan penilaian kepada 53 perusahaan untuk 72 program yang diajukan. Penghargaan emas diberikan kepada 34 program, sedangkan silver untuk 22 program, dan 12 program mendapat perunggu.
“Kami senang bisa mendapat penghargaan dari Kementrian Desa. Menambah semangat kami untuk berbuat lebih banyak bagi desa,” ungkap Ketua BUMDes Bonorejo, Irwan.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait