Solusi Bangun Indonesia Dorong Pemulihan Sumber Daya Alam Untuk Masa Depan

Pipiet Wibawanto
Reklamasi lahan pascatambang di Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.

Jakarta, iNewsTuban.id - Permasalahan lahan yang rusak di Indonesia disebabkan oleh berbagai faktor seperti dampak perubahan iklim, deforestasi, dan kebakaran hutan. Sebagai pelaku industri yang menggunakan lahan untuk operasional, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) aktif melakukan berbagai usaha pemulihan lahan dan menerapkan praktik berkelanjutan dalam proses produksi, serta memperhatikan kesejahteraan masyarakat di sekitar area operasional.

 

Sejalan dengan tema Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2024 yaitu “Land Restoration, Desrtification & Drought Resilience” yang menekankan pentingnya restorasi lahan dan ketahanan terhadap kekeringan, Direktur Manufacturing SBI, Soni Asrul Sani mengatakan bahwa komitmen SBI sebagai industri yang menjalankan operasional yang bertanggung jawab, ditunjukkan melalui berbagai inisiatif pemulihan lahan, pengelolaan air dan pemberdayaan masyarakat untuk ketahanan terhadap kekeringan.

 

“Melalui inovasi dan penerapan prinsip keberlanjutan dalam proses produksi, SBI memastikan setiap langkah yang kami ambil berkontribusi positif dan memberi nilai tambah terhadap keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan komunitas lokal,” ujar Soni Asrul Sani.

 



Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network