Menurutnya, kegiatan semacam ini penting untuk dilakukan sebagai sarana evaluasi progam tahunan, sekaligus pemetaan dan perkembangan produk unggulan Kabupaten Tuban. Termasuk progam pembangunan seperti kinerja di berbagai sektor dan pelayanan maupun non pelayanan publik.
"Melalui kegiatan pameran ini masyarakat bisa tahu, mungkin ada masukan yang bisa kami perbaiki di tahun yang akan datang," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Tuban Agus Wijaya dalam sambutannya juga mengatakan, bahwa kegiatan ini menjadi ajang promosi produk dalam negeri baik tingkat Kabupaten/Kota yang dikemas dalam bentuk pameran dagang.
Selain itu, juga menjadi sarana rekreasi dan hiburan serta informasi kepada masyarakat terkait produk unggulan daerah. "Termasuk pengembangan pembangunan dan sarana publik di Tuban," kata Agus.
Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Tuban Agus Wijaya
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait