TUBAN, iNewsTuban.id - Guna mempercepat tercapainya program Pemerintahan Prabowo-Gibran dalam bidang Penguatan Pendidikan, Sains, dan Teknologi, Serta Digitalisasi, Universitas PGRI Ronggolawe (Unirow) Tuban melaksanakan International Conference on Education, Sciences and Technology (ICONEST) kedua dengan tema “Emerging trends in AI and computional technologies” yang berlangsung dua hari pada tanggal 15 sd 16 November 2024. Pembukaan dilaksanakan pada Jum’at, 15 November 2024.
Acara yang dilaksanakan secara daring dan luring di Hall Gedung Rektorat lantai 2 kampus setempat tersebut diawali dengan pidato selamat datang dari ketua panitia ICONEST 2024, Dr. Christina I.T. Panggabean, M.Pd dan Rektor Unirow Dr. Warli, M.Pd, dan dibuka dengan pemukulan gong oleh Ketua PPLP PT PGRI Tuban Drs. Totok Supiyanto, M.M.
Selain dihadiri oleh pejabat struktural kampus, turut hadir pula Prof. Dr. Ahmad J. Obaid dari National University of Science and Technology Irak. Dr. Abdul Gofur, M.Pd, IAIN Madura. Dr. Mutmainah, M.Pd Universitas Al Syariah Mandar Sulawesi Barat, pemakalah dan mitra kampus.
Secara Daring, ICONEST kedua juga diikuti oleh Dr. Michael Baron dari Barron Consulting, an Australia Leading Consulting and Training Agencies in the field of digital transformation. Dr. Luis Miquel Cardoso dari Polytechnique Institute of Portalegre, Portugal. Dr. Neyara Radwan dari Suez Canal University, Mesir. Dr. Pastor Reglos A. Jr. dari University of Perpetual Help System Dalta Malino, Philippines. Dr. Eykol Bayram dari University of SINOP Turki. Dr. Eka Apriyani dari IAIN Curup, Indonesia
Dalam sambutannya, Rektor Unirow, Dr Warli, M.Pd menjelaskan ICONEST merupakan agenda rutin yang diadakan Unirow Tuban setiap dua tahun sekali.
Pada pelaksanaan ICONES kedua kali ini, Unirow mengangkat tema “Emerging Trends In AI And Computional Technologies.”
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait