Arisan Ilmu Nol Rupiah, SRPB Jatim Gelar Pelatihan Penyelamatan di Ruang Terbatas

Pipiet Wibawanto
Pelatihan Asesmen Risiko pada Penyelamatan Ruang Terbatas (Risk Assessment for Confined Space Rescue). yang diadakan di Vertical Rescue Accessina, Desa Sentonorejo, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, oleg SRPB Jawa Timur.

Mojokerto, iNewsTuban.id – Puluhan anggota organisasi mitra Sekber Relawan Penanggulangan Bencana (SRPB) Jawa Timur mendapat pelatihan spesial. Pelatihan ini merupakan bagian dari Arisan Ilmu Nol Rupiah (AINR) Edisi 57.

 

 

Para peserta mendapatkan pelatihan Asesmen Risiko pada Penyelamatan Ruang Terbatas (Risk Assessment for Confined Space Rescue). Kegiatan ini diadakan di Vertical Rescue Accessina, Desa Sentonorejo, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jumat (29/11).

Pelatihan ini menarik minat para peserta. Terbukti, yang hadir tidak hanya dari Mojokerto dan sekitarnya saja. Tapi ada yang berasal dari Malang, Sidoarjo, Jombang, Surabaya, Pasuruan,  Tuban, dan beberapa daerah di Jawa Timur. Bahkan, ada yang sudah hadir sehari sebelum pelatihan dimulai.

Pemateri pelatihan ini adalah Direktur Vertical Rescue Accessina M. Asruri Syam yang juga menjabat sebagai  Direktur Asosiasi Ruang Terbatas  dan Pengurus Pusat Asosiasi Rope Access Indonesia (ARAI). Sedangkan pemateri kedua adalah Dedy Muldiana yang sehari-hari menjabat Dewan Ahli Asosiasi Ruang Terbatas dan Pengurus Pusat ARAI.

 



Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network