Menegangkan, Tim Satpolair Ende Selamatkan Bayi Kritis Usia 10 Hari di Tengah Laut

Joni Nura
Dramatis saat Tim Satpolair Ende Selamatkan Bayi Kritis Usia 10 Hari di Tengah Laut

ENDE, iNewsTuban.id - Aksi heroik anggota Polri kembali terjadi di Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur, pada Jumat, 29 November 2024, ketika tiga anggota Satpolair Polres Ende berhasil menyelamatkan nyawa seorang bayi laki-laki berusia 10 hari. 

Bayi tersebut sedang dalam kondisi kritis dan hendak dirujuk dari Puskesmas Ahmad Yani Pulau Ende ke RSUD Ende.

Kejadian bermula ketika sebuah kapal yang membawa rombongan petugas kesehatan dari Puskesmas Ahmad Yani Pulau Ende dan bayi tersebut mengalami kerusakan mesin di tengah laut, antara Pulau Ende dan Ende. 

Mendapatkan informasi tersebut sekitar pukul 15.00 WITA, Brigpol Anwar, anggota Satpolair Polres Ende, langsung menginstruksikan tiga anggotanya, yaitu Aipda Fretno Baso, Aipda Syarifudin A. Liga, dan Bripka Sahidin Durahim, untuk segera melakukan evakuasi dengan menggunakan kapal speedboat mesin 300 PK yang dilengkapi dengan tabung oksigen medis.

Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network