TUBAN, iNewsTuban.id - Kasus pencurian 2 ton gabah yang sempat menghebohkan warga Kabupaten Tuban, Jawa Timur, akhirnya menemui titik terang. Tiga dari empat pelaku berhasil diringkus Satreskrim Polres Tuban, sementara satu pelaku lainnya kini masuk daftar pencarian orang.
Inilah rekaman CCTV yang sempat merekam aksi komplotan pencuri gabah di salah satu gudang penggilingan padi di wilayah Desa Dempel, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban. Dari rekaman inilah, identitas pelaku akhirnya terkuak.
Bermodalkan penyelidikan dari jejak CCTV di sejumlah titik, petugas Satreskrim Polres Tuban tak butuh waktu lama untuk meringkus kawanan pelaku, tepat saat mereka hendak beraksi Kembali.
Ketiga pelaku yang ditangkap yakni Darmawan (37) dan Dodik Hartanto (26) warga Tuban, serta Kholil (40) warga Bojonegoro. Satu pelaku lainnya masih buron dan kini dalam pengejaran polisi.
Dari hasil pemeriksaan, para pelaku mengaku telah melakukan tiga aksi pencurian selama maret 2025. Aksi mereka meliputi pencurian gabah sebanyak 2 ton di Desa Dempel, jagung delapan kwintal di lokasi lapangan desa yang sama dan gabah 9 kwintal di Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait