TUBAN, iNewsTuban.id - Libur akhir tahun kerap dimanfaatkan anak-anak untuk berwisata atau bermain. Namun di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, sejumlah anak-anak justru memilih mengisi masa libur sekolah dengan belajar menari di sebuah sanggar seni, sebagai upaya melatih bakat sekaligus melestarikan budaya daerah.
Jika libur akhir tahun biasanya di isi dengan berwisata atau berbelanja ke pusat perbelanjaan, hal berbeda justru terlihat di Sanggar Pemuda Bergerak, Desa Plumpang, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.
Di sela-sela libur sekolah, puluhan anak tampak bersemangat mengikuti latihan menari. Anak-anak berusia enam tahun hingga belasan tahun terlihat luwes dan percaya diri memraktikkan berbagai gerakan tari tradisional yang diajarkan para pelatih.
Salah satu murid sanggar, Faradila Sakaila Almaira, anak berusia enam tahun asal Desa Kujung, Kecamatan Widang, Tuban mengaku sangat menyukai kegiatan menari.
Meski masih duduk di bangku taman kanak-kanak, Fara sudah rutin mengikuti latihan dua hingga tiga kali dalam sepekan.
Editor : Prayudianto
Artikel Terkait
