get app
inews
Aa Text
Read Next : Berkah Perayaan Kemerdekaan, Jasa Persewaan Kostum di Tuban Laris Manis

UMKM Binaan SIG GHoPO Tuban Diberi Pelatihan Manajemen Bisnis Berbasis Digital

Sabtu, 22 Oktober 2022 | 20:23 WIB
header img
SIG GHoPO Tuban melakukan foto bersama peserta pelatihan. Foto : iNews/Siro

“Semoga kegiatan yang kita laksanakan ini benar-benar bermanfaat untuk pelaku usaha, dan UMKM bisa secepatnya naik kelas,” tandasnya.

Sementara itu, Kabid Koperasi dan Usaha Mikro pada Dinas koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Tuban, Nindya Mawardani, memberikan apresiasi kepada Semen Indonesia yang telah melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas untuk para pelaku UMKM ini.

“Kita berharap dengan peningkatan kapasitas SDM pelaku UMKM ini dapat mendorong usahanya semakin maju dan tumbuh,” katanya. 

Ninin sapaan akrab Nindya Mawardani berharap agar UMKM binaan SIG ini dapat menghasilkan produk-produk yang memiliki kualitas bagus dan unggulan, sehingga mampu bersaing di pasar global.

“Saat ini Pemerintah Kabupaten Tuban juga terus mendorong tumbuhnya produk-produk unggulan dari desa. Yakni, melalui penerapan program One Village One Product (OVOP),” pungkasnya.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut