Pemaparan tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Perkumpulan Penyelenggara Lembaga Pendidikan Perguruan Tinggi (PPLP-PT) PGRI Kabupaten Tuban, Drs. Totok Supijanto, MM, Rektor Unirow Prof. Dr. Supiana Dian Nurtjahyani, M.Kes, para wakil Rektor, Dosen dan para tenaga Pendidikan di Lingkungan Unirow Tuban serta para mahasiswa.
Ketua panitia pelaksana seleksi, Dr Yudi Supriyanto M.Pd, M.M mengatakan, kegiatan ini merupakan lanjutan tahapan verifikasi atau penyerahan berkas persyaratan calon rektor. Dan dalam proses ini telah meloloskan dua bakal calon.
"Pemaparan visi misi dan program kerja ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dari seleksi calon rektor Unirow periode 2023-2027," ungkapnya.
Editor : Prayudianto