get app
inews
Aa Text
Read Next : Budayakan Naik Kereta Yuk

Marissa Haque, Artis Populer yang Jadi Politisi PDIP, PPP, dan PAN, ini Dia Profilnya

Rabu, 02 Oktober 2024 | 07:45 WIB
header img
Marissa Haque, Artis Populer yang Jadi Politisi PDIP, PPP, dan PAN

Di antaranya film Bukan Istri Pilihan (1982), Jejak Pengantin (1983), Hukum Karma (1983), dan Tinggal Landas Buat Kekasih (1984), yang membuatnya meraih Piala Citra untuk pertama kalinya. Di film tersebut lah, perempuan kelahiran 15 Oktober 1962 ini bertemu dengan belahan hatinya, Ahmad Zulfikar Fawzi atau terkenal dengan nama Ikang Fawzi. 

 

Setelah bertemu lewat film itu, Marissa dan Ikang menikah pada 3 Juli 1986. Setelah menikah, kakak dari aktris Shahnaz Haque ini masih melanjutkan kariernya di industri film hingga 1990. 

 

Di luar karier keartisannya, Marissa Haque juga merupakan seorang politikus. Dia sempat menjadi anggota DPR RI dari Fraksi PDIP di masa kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada 2004-2006. Usai dari PDIP, Marissa pindah ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Nasional (PAN). 

 

Selain terjun ke dunia politik, saat ini Marissa Haque juga aktif di dunia pendidikan. Artis multitalenta lulusan Universitas Trisakti, Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Universitas Gadjah Mada, dan Institut Pertanian Bogor ini sekarang adalah seorang dosen. Itu terlihat di profil Instagram pribadinya. Di mana di Instagram pribadinya, tertulis bahwa dia dosen di IBS dan IEF Usakti.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut