SBI Resmikan Sekolah Sepak Bola Dynamix, Rumah Kreatif dan Panen Blewah

Pipiet Wibawanto
SBI meresmikan Dynamix Soccer School Tuban (DSST), Rumah Kreatif Tuwuh Mendhiri (RKTM), dan menyalurkan beasiswa pendidikan serta panen blewah Banaran.

TUBAN, iNewsTuban.id – Sebagai wujud nyata komitmen PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) dalam mendukung pengembangan potensi generasi muda melalui olahraga dan pendidikan, memperkuat kolaborasi dan pengembangan komunitas lokal, SBI meresmikan Dynamix Soccer School Tuban (DSST),Rumah Kreatif Tuwuh Mendhiri (RKTM),menyalurkan beasiswa pendidikan dan panen blewah Banaran, Kamis 4 September 2024.

 

Hadir diacara ini Sekretaris Daerah Tuban, yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum ,Drs M Mahmud MSi bersama sejumlah pejabat daerah, serta Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan. Turut hadir General Manager Plant SBI Pabrik Tuban beserta kelompok masyarakat dampingan CSR di Ring 1 SBI Pabrik Tuban.

 

Acara diawali  dengan penyerahan bantuan beasiswa pendidikan Gerakan Orang Tua Asuh (GOTA) SBI Pabrik Tuban tahap ke 14 kepada 389 pelajar dengan rincian SD 156,SMP 111 dan SMA 122 pelajar.

 

Setelahnya dilakukan peresmian Sekolah Sepak Bola Dynamix Soccer School Tuban yang ditandai dengan tendangan bola oleh GM SBI Tuban, Priyatno yang diarahkan ke pelatih SSB Dynamix.

 

Usai acara peresmian dilanjutkan dengan panen blewah banaran dilahan seluas 4000 m2 di Desa Karangasem, dilanjutkan dengan peresmian Rumah Kreatif Tuwuh Mendhiri.

 



Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network