Pasukan Gabungan Blambangan - Bali Pernah Bertempur Sengit Melawan Pasukan Mataram di Banyuwangi

iNews.id
Kisah Pertempuran Sengit Pasukan Mataram Melawan Gabungan Blambangan-Bali di Banyuwangi

KERAJAAN Mataram Islam terus memperluas kekuasaannya ke timur. Bahkan suatu ketika Kesultanan Mataram ini meluaskan wilayah hingga Semenanjung Blambangan, yang kini berada di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

 

Di sini pasukan Mataram, melakukan ekspansi wilayah agar kerajaan di Blambangan tunduk ke Mataram. Suatu cerita ketika peristiwa penaklukan Blambangan, Mataram dibantu pasukan dari Pasuruan, kecuali dari Tumenggung Wiraguna dan Tumenggung Danupaya yang kini disebut pemimpin.

 

Di sini terjadi pertempuran pada hari Jumat di Blambangan. Pasukan Blambangan yang konon diperkuat orang-orang Bali telah bergabung dengan rakyat Blambangan. Di garis terdepan mereka berdiri melindungi orang- orang Bali.

 

"Pemimpin mereka adalah lurah Jabana dan Panji Pati, atau menurut Serat Kandha Panji Wanengpati. Tawang Alun dan Wiranegara memimpin garis belakang," demikian dikutip dari buku "Disintegrasi Mataram : Di Bawah Mangkurat I".

 

Awalnya pihak Mataram mundur, tetapi karena siasat Wiraguna, mereka menang lagi. Ki Rangga gugur melawan Bang Wetan, Panji Pati pun tewas. Suatu pertempuran sengit terjadi antara Jabana dan Citrayuda dari Ponorogo, dan yang terakhir ini gugur.

 

Akhirnya orang Bali dan rakyat Blambangan melarikan diri. Wiranegara lari ke jurusan timur laut. Ia memutuskan untuk menyebrang ke Pulau Bali, kebetulan wilayah Blambangan memang hanya dibatasi oleh Selat Bali.

Editor : Prayudianto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network