get app
inews
Aa Text
Read Next : Berkah Perayaan Kemerdekaan, Jasa Persewaan Kostum di Tuban Laris Manis

Teror Ular Piton Hantui Warga Tuban, Evakuasi Berlangsung Dramatis

Jum'at, 29 Maret 2024 | 10:33 WIB
header img
Petugas Damkar Pemkab Tuban saat mengevakuasi ular Piton dari rumah warga.

TUBAN, iNewsTuban.id - Warga di Tuban, Jawa Timur, diteror ular piton berukuran besar. Hewan melata ini menyelinap masuk ke dalam rumah, sehingga mengancam keselamatan warga. Beruntung ular tersebut berhasil diamankan petugas Damkar Tuban.
 
Selama tiga hari terakhir, petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten Tuban, Jawa Timur, melakukan penangkapan terhadap tiga ular piton dengan panjang dua hingga tiga setengah meter, yang masuk ke rumah-rumah warga.
 
Seperti yang terpantau di Kelurahan Doromukti, Kecamatan Tuban. Seekor ular piton sepanjang dua meter ini, berhasil ditangkap oleh petugas Damkar, saat akan menyelinap masuk ke rumah warga melalui celah tembok. Evakuasi berlangsung dramatis. Saat akan ditangkap, binatang melata ini berusaha menyerang petugas.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut