Sementara itu, Kepala Bidang Tata Ruang, Pertanahan, dan Jasa Konstruksi Dinas PUPR-PRKP Kabupaten Tuban, Winda Sulistyowati menjelaskan, pengerjaan revitalisasi alun-alun menjadi salah satu proyek integrasi pariwisata di Kabupaten Tuban. Termasuk wisata Pantai Boom, Taman Kota, hingga Tuban Abirama yang menjadi landmark Kabupaten Tuban.
“Alun-alun juga dianggap sangat representatif, sehingga perlu untuk menjadikan ruang publik tersebut lebih nyaman dan menjadi pilihan destinasi utama,” Jelas Winda.
Lanjut Winda, revitaliasi ini meliputi rehab trotoar dan penataan ruang area jalan sebelah utara, yang saat ini pengerjaannya sudah minggu ke enam dari 36 minggu, termasuk pembongkaran, pemetaan aliran air dan jaringan listrik.
Editor : Prayudianto