Kukuhkan 490 Wisudawan: Unirow Tegaskan Mutu, Integritas Akademik, dan Pembangunan Berkelanjutan
Sebagai kampus terbesar di Kabupaten Tuban, bagi Emil, Unirow dianggap memiliki kapasitas sumber daya manusia dan kekuatan komunikasi publik yang dibutuhkan untuk mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya infrastruktur berkelanjutan.
"Kampus ini punya potensi besar untuk mendukung terwujudnya pembangunan infrastruktur yang ekologis dan berkelanjutan,” ujar Emil.
Menurutnya, peran perguruan tinggi tidak hanya menghasilkan lulusan, tetapi juga menggerakkan perubahan paradigma publik melalui riset, literasi, dan kolaborasi.

Keberlanjutan kualitas akademik Unirow juga ditunjukkan melalui peningkatan jumlah Guru Besar. Pada tahun 2025, Unirow menambah 3 Profesor baru. Prof. Dr. Imas Cintamulya, M.Si, Prof. Dr. Marita Ika Joesidawati, S.T., M.Pd., M.Si, dan Prof. Dr. Warli, M.Pd.
Dengan tambahan tersebut, Unirow kini memiliki total 5 Guru Besar. Jumlah ini merupakan indikator penting bahwa Unirow terus memperkuat kapasitas akademik dan kualitas dosennya.
Selain peningkatan kompetensi dosen, Unirow juga memperluas jejaring kerja sama internasional yang menjadi pijakan kuat dalam pengembangan mutu pembelajaran dan riset.

Editor : Prayudianto