Sukses, UIN SATU Tulungagung Raih Akreditasi Unggul dari BAN-PT

Pipiet Wibawanto
UIN SATU Tulungagung Raih Akreditasi Unggul dari BAN-PT

UIN SATU Tulungagung, yang berdiri sejak 1968 dan kini memasuki usia 56 tahun, memiliki visi untuk menjadi lembaga pendidikan tinggi yang berdaya saing global. Dengan 49 program studi yang tersebar di empat fakultas dan satu Pascasarjana, UIN SATU saat ini mengelola jenjang pendidikan S-1, S-2, dan S-3. Dari total program studi tersebut, sebanyak 12 prodi sudah terakreditasi Unggul, 17 prodi berstatus Baik Sekali, 13 Baik, 3 prodi terakreditasi A, dan 4 prodi terakreditasi B.

 

“Harapannya nantinya semua program studi di UIN SATU dapat melakukan konversi akreditasi dan melanjutkan akreditasi hingga mendapatkan predikat Unggul,” ucap Rektor.

 

Saat ini, UIN SATU Tulungagung telah memiliki 15 program studi yang terakreditasi Unggul/A dari BAN-PT dan LAMDIK. Dengan perolehan akreditasi perguruan tinggi yang unggul ini, diharapkan seluruh program studi yang ada di UIN SATU dapat segera mengikuti jejak yang sama.

 

“Jayalah UIN SATU Tulungagung, jayalah pendidikan tinggi di Indonesia!” tutup Prof. Abd Aziz dalam pernyataan terakhirnya, menggambarkan semangat untuk mempertahankan dan meningkatkan pencapaian ini. 

Editor : Prayudianto

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network