get app
inews
Aa Text
Read Next : Harga Kedelai Impor Terus Meroket, Pabrik Tahu Terancam Gulung Tikar

Curah Hujan Tinggi, Biaya Produksi Krupuk Naik, Keuntungan Merosot

Senin, 07 November 2022 | 17:26 WIB
header img
Proses penjemuran kerupuk dibawah matahari

TUBAN, iNewsTuban.id - Curah hujan tinggi menyebabkan produksi krupuk di Kabupaten Tuban, Jawa Timur merosot hingga 30 %. Pproses pengeringan alami dibawah terik matahari tidak dapat dilakukan, sehingga harus menggunakan mesin oven. Akibatnya keuntungan penjualan turun drastis, karena biaya produksi juga membengkak.

 

Sekilas tidak ada masalah dengan pabrik Krupuk Lembang di Desa Tasikmadu, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. Usaha kecil menengah ini tetap menjalankan aktifitas produksi krupuk, untuk memenuhi pesanan pelanggan. Namun jika diamati, jumlah produksi krupuk terus mengalami penurunan hingga 30 %.

 

Penyebabnya tak lain adalah curah hujan yang tinggi. Sejak sebulan terakhir, para pekerja kesulitan mengeringkan krupuk yang telah dicetak di bawah terik panas matahari. Tanpa panas alami, proses pengeringan terpaksa harus dilakukan dengan menggunakan mesin oven berbahan bakar gas LPG.

Editor : Prayudianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut