Petani di Tuban Sukses Budidaya Melon Jenis Melonia
Senin, 14 November 2022 | 06:58 WIB
Tanaman buah melon jenis baru ini dapat dipanen setelah 58 hari paska tanam. Selain itu dalam sekali tanam, tanaman melon ini mampu dipanen hingga 3 kali panen.
Di lahan seluas 4.000 meter persegi ini, Suntari mampu menanam hingga 6.000 batang melon. Sementara dalam sekali panen, ia mampu menghasilkan hingga 15 ton buah melon.
Satu kilogram melon jenis melonia plus F1 180 ini dijual dengan harga Rp. 10.000 perkilogram. Biasanya melon-melon ini dipasarkan ke daerah Cirebon dan Indramayu, Jawa Barat.
Editor : Prayudianto